SCU Kukuhkan Prof. Christin Wibhowo sebagai Guru Besar Psikologi
Rabu, 1 Oktober 2025 - 19:17 WIB
Sumber :
- Dok
Rektor SCU kukuhkan Prof. Christin Wibhowo sebagai guru besar.
Photo :
- Dok
Apresiasi Rektor
Rektor SCU, Robertus Aji Setiawan, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan apresiasi atas capaian akademik ini.
"Pengukuhan Prof. Christin sebagai guru besar adalah kebanggaan bagi universitas. Kami berharap pencapaian ini menjadi inspirasi bagi dosen-dosen lain untuk terus meningkatkan kualitas diri. SCU kini bahkan memiliki wakil rektor khusus yang menangani pengembangan sumber daya manusia agar kualitas pengajar semakin baik," ungkap Aji.
Pengukuhan ini, lanjutnya, semakin memperkuat komitmen SCU dalam mendorong kemajuan akademik dan pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya dalam bidang psikologi yang erat kaitannya dengan problematika kemanusiaan. (TJ)