Kasihan Elkan Baggot, Ipswich Town Belum Tentu Mainkan Elkan di Premiere League Liga Inggris

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggot.
Sumber :
  • IG Elkan Baggott

Viva Semarang, Sepakbola – Kabar terbaru Elkan Baggot, Ipswich Town masih belum memberi sinyal jelas apakah pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu akan menjadi bagian dalam tim utama Ipswich Town di Liga Inggris atau dikenal dengan Premiere League.

Sebagaimana diketahui, Ipswich Town sukses promosi ke Premiere League setelah meraih posisi runner up Liga Championship atau kasta kedua Liga Inggris. 

Elkan Baggot tercatat sebagai pemain Ipswich Town meski pada musim yang bersamaan, ia dipinjamkan ke Bristol Rovers, klub di Liga Satu yang berada di kasta ketiga Liga Inggris. Setelah itu, Elkan kembali lagi ke Ipswich Town. 

Maka, dengan naiknya Ipswich Town ke #Premiere League, Elkan pun punya harapan besar bisa bermain di kasta tertinggi dengan membela Ipswich Town. 

Tapi rupanya hingga saat ini, Ipswich Town belum menunjukkan tanda-tanda akan memasukkan nama Elkan Baggott dalam skuad utama di musim pertamanya di Liga Inggris.  

Meski begitu, Elkan masih punya kans membela Ipswich Town di kompetisi lainnya. Yaitu di Piala FA dan Piala Liga atau Carabao Cup. Biasanya, tim Premiere League termasuk Ipswich Town akan memainkan tim pelapis atau tim kedua di dua kompetisi itu. Dan itu kesempatan Elkan untuk unjuk gigi. 

Elkan Baggot memang sedang mendapat banyak sorotan pecinta sepakbola tanah air. Karena ia tak datang saat Timnas timnas U-23 membutuhkannya pada laga perebutan tiket Olimpiade Paris melawan Guinea.