Klub Jordi Amat Pastikan Juara Liga Super Malaysia 10 Kali Berturut-turut

Fans Johor Darul takzim memenuhi stadion.
Sumber :
  • Instagram @officialjohor

Johor – Johor Darul Takzim (JDT), memastikan gelar juara kompetisi sepakbola Liga Super Malaysia musim ini. Dominasi JDT memang sangat sulit dibendung. Klub dimana pemain timnas Indonesia Jordi Amat bermain tersebut, membukukan kemenangan 24 kali dan hanya sekali seri, dengan nilai total nyaris sempurna yaitu 73 poin. 

Gelar juara musim ini pun melengkapi keperkasaan JDT, yang dengan begitu telah merengkuh tropi juara 10 kali berturut-turut sejak tahun 2014. 

Jarak poin dari klub lain di klasemen pun sangat jauh. Di posisi runner up bertengger Selangor FC dengan selisih 15 poin. 

Gelar 10 kali berturut-turut yang dicatat JDT menjadi rekor juara sepanjang sejarah Liga Malaysia. Rekor ini jauh dari Gelar juara yang diraih klub lainnya. Kedah Darul Aman, Selangor dan Kelantan baru membukukan masing-masing 2 gelar. 

Jordi Amat sendiri tak tergantikan di JDT musim ini. Pemain 31 tahun ini mencetak satu gol dari 30 laga di semua kompetisi.  

 

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Kamis, 7 Desember 2023 - 00:06 WIB