Cara Wisata ke Jalan Baru Clongop yang Viral, Ternyata Cuma 30 menit dari Stasiun Klaten

Panorama di jalan baru Clongop yang viral.
Sumber :
  • Instagram @merapi_uncover

Viva Semarang – Sebelumnya, tanjakan Clongop dikenal cukup curam dan rawan kecelakaan. Namun, dengan adanya jalan baru, tanjakan tersebut telah dipangkas dan dibuat lebih landai, sehingga risiko kecelakaan dapat diminimalkan.

Keindahan panorama dari jalan baru yang berada di perbukitan membuat Clongop jadi wisata baru. Jalan ini menawarkan pemandangan alam yang indah, terutama di sekitar tanjakan Clongop. Banyak masyarakat yang memanfaatkan jalan ini untuk bersantai sambil menikmati pemandangan.

Jalan Clongop ini juga menjadi jalur penghubung Kaltenenuju ke pantai-pantai di Gunung Kidul.

Nah, meski berada di Gunung Kidul, ternyata Clongop ini cukup dekat dengan Stasiun Klaten. Jaraknya hanya 13 km. Jika naik kendaraan bermotor, hanya butuh waktu tidak sampai 30 menit asal tidak macet.

Ada bisa naik KRL Commuter Line dari Solo maupun Yogyakarta atau Jogja, lalu turun di Stasiun Klaten. Ongkosnya murah, hanya 8 ribu rupiah.

Setelah turun di Stasiun Klaten, anda bisa naik ojek online ke sini dan menikmati keindahan panorama perbukitan di perbatasan Kalten dan Gunung Kidul.

Banyak orang yang datang ke sini menjelang sore hari untuk melihat subset yang memukau, berlatar belakang Gunung Merapi di kejauhan.