Wisata Salatiga: Rekomendasi Tempat Wisata Berkabut yang Indah dan Eksotis
- Instagram @merbabu_via_thekelan
Viva Semarang, Wisata – Kota Salatiga terletak kaki Gunung Merbabu yang memiliki udara sejuk dan segar. Tak heran jika Salatiga dan daerah sekitarnya seringkali berkabut dan menghadirkan panorama indah dan eksotis.
Banyak destinasi wisata di Salatiga dan sekitarnya yang bisa menjadi rekomendasi bagi anda yang ingin menikmati keindahan pemandangan alam berkabut. Asyiknya, tempat-tempat berkabut itu hanya butuh 30 menit hingga 1 jam perjalanan saja dari kota ini.
Berikut ini adalah 5 rekomendasi tempat wisata di Salatiga dan sekitarnya yang memiliki panorama alam berkabut dan indah.
1. Kopeng
Kopeng adalah sebuah desa di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang Jawa Tengah. Daerah ini berbatasan dengan Kota Salatiga yang jaraknya hanya 17 km saja.
Kopeng terkenal memiliki pemandangan alam yang sangat indah dan sering berkabut indah. kopeng adalah tempat berhawa dingin di pagi dan malam hari, serta sejuk di siang dan sore hari.
Posisi Kopeng yang berada di lereng Gunung Merbabu menghadirkan panorama alamyang sangat eksotis sehingga menjadi rekomendasi wisata alam di Kabupaten Semarang dan Salatiga.
Wisatawan bisa menikmati Kopeng sambil berjalan-jalan di hutan pinus, perkebunan sayur dan buah seperti strawberry atau melihat keindahan pegunungan dari gardu pandang.
Selain itu wisatawan juga bisa menikmati kuliner hangat khas yang cocok di hawa dingin, seperti wedang ronde, jagung rebus, sate kelinci, bakso, dan lain-lain.
Tempat wisata di sekitar Kopeng juga tak kalah indah seperti Taman Wisata, Puncak Gunung Telomoyo, Pasar Eisata, kafe gunung, bumi perkemahan dan bumi perkemahan.
2. Air Terjun Kalipancur
Air Terjun Kalipancur adalah salah satu destinasi wisata alam yang berjarak hanya 15 km dari Kota Salatiga. Tempat ini samgat menawan karena memadukan panorama air terjun yang tinggi, hutan pinus, dan kabut tipis yang sesekali melintas.
Lokasi Air Terjun Kalipancur berada di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, sebelah barat Kota Salatiga.
Rutenya, dari Kota Salatiga arahkan kendaraan lewat jalur Salatiga-Kopeng. Nanti setelah Pasar Getasan ada jalan sering ke kanan menuju ke Desa Nogasaren, Getasan. Wisatawan bisa memarkirkan kendaraan di dekat pintu masuk, lalu membeli tiket. Setelah itu, anda bisa jalan turun menuju ke lokasi Air Terjun Kalipancur.
Air terjun ini menyuguhkan pemandangan yang sangat memukau. Air terjun mengalir dengan deras melalui bebatuan besar yang menyusun aliran sungainya.
Keindahan alam berkabut di Korong dekat Salatiga.
- Instagram @agrowisata.kopeng
3. Gunung Telomoyo
Gunung Telomoyo adalah destinasi wisata alam yang menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dari ketinggian. Lokasinya terletak di perbatasan Kabupaten Semarang dan Kabupaten Magelang, dan tak jauh dari Kota Salatiga.
Wisatawan hanya membutuhkan waktu 30 menit dari Kota Salatiga untuk sampai di gerbang wksat Gunung Telomoyo.
Anda bisa mengarahkan kendaraan dari Salatiga melewati Jalan Salatiga - Kopeng - Magelang. Nanti sesampainya di Pasar Ngablak anda bisa belok kanan menuju ke gerbang wisata Gunung Telomoyo.
Wisatawan bisa melihat keindahan alam yang sangat menakjubkan, seperti deretan gunung-gunung yang seakan melayang diatas awan. Suasana semakin romantis saat kabut sesekali melintas di tempat anda berada.
Selain menikmati pemandangan, pengunjung dapat berkemah, paralayang, atau menjelajahi area sekitar dengan jip.
4. Bumi Perkemahan Salib Putih
Destinasi berikutnya adalah Bumi Perkemahan Salib Putih. Temapt ini adalah sebuah kawasan pegunungan yang menyediakan tempat berkemah yang berudara sejuk dan sesekali berkabut.
Salib Putih berada di Kecamatan Argomulyo Kota Salatiga. Dari pusat kota, destinasi ini hanya berjarak 4 km saja.
Lokasinya yang berada di kaki Gunung Merbabu, membuat tempat ini menawarkan pemandangan alam yang hijau dan udara yang sejuk, ideal untuk liburan.
Tempat ini cocok untuk wisata keluarga dengan berbagai aktivitas seperti berjalan-jalan di alam, menikmati pemandangan, kemah, serta wisata kuliner.
Wisatawan yang datang ke sini juga bisa menikmati kegiatan trekking ringan mengelilingi agrowisata, melihat perkebunan sayur, bermain wahana petualangan, serta menikmati hidangan kuliner khas Salatiga.
Demikian tadi, sejumlah tempat wisata di Salatiga dan sekitarnya yang akan membuat liburan anda menjadi berkesan.(TJ)