Wisata Salatiga: Rekomendasi 4 Gunung Indah yang Paling Dekat dan Mudah Didaki

Pemandangan savana di Gunung Merbabu.
Sumber :
  • Instagram @merbabuviasuwanting

Salah satu alasan para pendaki memasukkan Merbabu sebagai pilihan adalah padang sanava di gunung ini yang sangat luas dan luar biasa indah.

Gunung ini memiliki ketinggian 3142 mdpl. Jalur pendakiannya tergolong aman buat pemula selama mengikuti prosedur pendakian yang dianjurkan.

Gunung Merbabu termasuk salah satu gunung terindah di Pulau Jawa. Bayangkan, pagi-pagi sekali kamu sudah disambut sunrise yang keindahannya bikin enggan untuk pulang. 

Pemandangan 360 derajat dari puncaknya juga nggak main-main. Kamu bisa melihat Gunung Merapi secara utuh Dijamin, sekali nanjak Merbabu, pasti pengen balik lagi.

Rute Merbabu dari Salatiga, kamu bisa arahkan kendaraan menuju ke jalur Salatiga-Kopeng-Magelang. Di jalur ini ada 4 pilihan gerbang pendakian, yaitu Thekelan, Cuntel, dan Wekas, dan Suwanting.

Kamu bisa juga pilih jalur Selo. Rutenya, dari Salatiga kamu arahkan kendaraan ke Boyolali lalu belok ke barat menuju basecamp Selo.

Panorama puncak Gunung Andong.

Photo :
  • Instagram @andongviapendem