Menjelajah Keindahan Pantai Krakal: Surga Pasir Putih yang Dekat dari Klaten, Ini Rutenya

Pantai Krakal Gunung Kidul.
Sumber :
  • IG @pantai.jogja

Viva Semarang, Wisata – Perjalanan menuju surga tersembunyi di selatan Yogyakarta dimulai dari jalanan yang mengular dari Klaten menuju Gunungkidul. Hanya butuh sekitar 1,5 jam berkendara, hamparan pasir putih dan lautan biru. Pantai Krakal siap menyambut siapa saja yang merindukan pelarian singkat dari hiruk-pikuk kota.

Terletak di Desa Ngestirejo, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, pantai ini menjadi salah satu destinasi unggulan di kawasan pesisir selatan Yogyakarta.

Dari Klaten, rutenya cukup mudah: arahkan kendaraan ke Cawas, teruskan ke Semanu di Gunungkidul, lalu ikuti papan petunjuk yang akan membawa Anda langsung ke Pantai Krakal. Perjalanan yang singkat ini terbayar lunas begitu mata menangkap kilauan laut biru dan pasir putih yang membentang luas.

Pantai Krakal punya keunikan yang tak dimiliki banyak pantai lain, berupa barisan batu karang besar yang menghiasi garis pantainya. Di antara batu-batu karang itu, tumbuh subur pohon pandan laut yang menambah kesan eksotis dan teduh, memadukan kesan liar dan damai dalam satu lanskap.

Bagi para pencinta aktivitas pantai, Krakal menawarkan berbagai pilihan. "Berenang, berselancar di ombak yang cukup menantang, bermain pasir, atau sekadar duduk santai menikmati debur ombak sambil menyesap kelapa muda segar," kata Yeny, salah satu wisatawan.

Di sepanjang pantai, beberapa warung makan menyediakan hidangan laut yang menggugah selera, contohnya ikan bakar, cumi-cumi, hingga udang goreng yang disantap hangat dengan sambal khas pesisir.

Fasilitasnya cukup lengkap. Area parkir luas, toilet bersih, hingga penyewaan papan selancar tersedia di sini. Tiket masuknya pun sangat terjangkau, hanya Rp15.000 per orang, dan menariknya, tiket ini juga berlaku untuk mengunjungi pantai-pantai lain di sekitarnya—lebih dari sepuluh destinasi bisa Anda jelajahi dalam satu hari.

Waktu terbaik untuk datang ke Pantai Krakal adalah pagi hari saat udara masih segar atau sore menjelang senja ketika matahari perlahan tenggelam di balik cakrawala. Jika Anda ingin berenang, pastikan memperhatikan kondisi ombak dan ikuti arahan dari petugas demi keselamatan.

Pantai Krakal adalah perpaduan antara keindahan alam dan kemudahan akses. Bagi Anda yang tinggal di Klaten atau sekitarnya, tak perlu terbang ke Bali untuk menikmati pantai memesona, Anda cukup berkendara sedikit ke selatan, dan temukan keajaiban yang ditawarkan pesisir Gunungkidul.(TJ)