Ini 8 Caleg Dapil Jateng 1 yang Hampir Pasti Meraih Kursi DPR RI, Nggak Ada Jamal Mirdad

Kantor KPU Jawa Tengah.
Sumber :
  • TJ Sutrisno

SemarangKPU telah membacakan berita acara hasil rekapitulasi penghitungan suara secara nasional. Baik untuk Pilpres, DPD RI, DPRRI, DPRD provinsi, maupun DPRD kabupaten/kota. 

Hasil Survei Pilgub Jateng Taj Yasin Melejit

Untuk hasil rinci, tercantum dalam lampiran. 

Lalu, siapa nama-nama yang jadi anggota DPRRI?

Pemprov-KPU Jateng Matangkan Persiapan Transisi Keanggotaan DPRD Kabupaten/Kota

Nah, salah satu daerah pemilihan (dapil) yang cukup menarik dan penuh persaingan ketat adalah Dapil Jateng 1. Dapil ini meliputi wilayah Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kabupaten Kendal, dan Kota Salatiga.

Di situ ada nama tenar seperti putra Kepala BIN Herviano, penyanyi Jamal Mirdad, serta para petahana atau incumbent yang punya modal elektabilitas karena selama lima tahun membina dapilnya. 

Hadiri Pelantikan PPK Kota Semarang, Mbak Ita: Silakan Segera Nyekrup Dengan Kecamatan

Dari data rekapitulasi di KPU Provinsi, hasil perolehan suara partai maupun caleg cukup bisa menggambarkan siapa saja caleg yang bakal mengisi kursi DPR RI dari Dapil Jateng 1. Meski penetapannya menjadi wewenang KPU RI. 

Berikut 8 nama yang dari data perolehan suara partai maupun caleg, memiliki kans paling besar menjadi anggota DPR RI periode 2024 - 2029. 

Suara Total partai dan caleg  DPR RI Dapil Jateng 1: 

 

PDIP: 646.141 suara.

Golkar: 243.630 suara.

PKS: 218.171 suara.

PKB: 205.278 suara.

Gerindra: 201.312 suara.

Partai Demokrat: 176.626 suara.

Nasdem: 129.797 suara.

PAN: 126.422 suara.

PSI: 120.203 suara.

PPP: 111.330 suara.

Perindo: 27.254 suara.

Partai Gelora: 22.880 suara.

Partai Buruh: 15.835 suara.

Partai Hanura: 14.045 suara.

Partai Ummat: 9.608 suara.

Partai Garuda: 5.164 suara.

PBB: 3.436 suara.

Partai Kebangkitan Nusantara: 2.627 suara 

 

Dapil Jateng 1 punya kuota 8 kursi DPR RI. 

Berdasarkan hitungan metode Sainte Lague, ini kursi yang didapat masing-masing partai berdasarkan 8 peringkat teratas : 

PDIP: 2 kursi

Golkar: 1 kursi

PKS: 1 kursi

PKB: 1 kursi

Gerindra: 1 kursi

Demokrat: 1 kursi

Nasdem: 1 kursi 

Dan berikut nama-nama caleg yang menduduki urutan teratas partai dan punya kans paling besar menjadi anggota DPR RI berdasarkan rekapitulasi KPU. 

 

PDIP (2 kursi)

1. Mochamad Herviano Widyatama: 230.113 suara

2. Samuel JD Wattimena: 67.812 suara 

 

Golkar (1 kursi)

3. Firnando H Ganinduto: 63.881 suara 

 

PKS (1 kursi)

4. Muh Haris: 64.945 suara 

 

PKB (1 kursi)

5. Alamudin Dimyati Rois: 86.016 suara 

 

Gerindra (1 kursi)

6. Sugiono: 62.855 suara 

 

Partai Demokrat (1 kursi)

7. AS Sukawijaya alias Yoyok Sukawi: 98.265 suara 

 

Nasdem (1 kursi)

8. Fadholi: 91.487 suara 

 

Dari nama-nama tersebut, artis Jamal Mirdad tidak masuk. Begitu juga incumbent Mujib Rohmat (Golkar) yang tergeser rekannya di Partai Golkar Firnando Ganinduto yang adik dari Bupati Kendal Dico Ganinduto. 

Incumbent lainnya yang tidak masuk adalah Tuti Roosdiono (PDIP) yang hanya meraih suara terbanyak ke-3 di partainya.(TJ)