Ini Harapan Ibunda Pratama Arhan Untuk Timnas Indonesia yang Berlaga Melawan Uzbekistan

Pratama Arhan
Sumber :
  • IG pratamaarhan8

Viva Semarang – Babak semifinal Piala Asia U 23 Qatar mempertemukan Timnas Indonesia melawan Timnas Uzbekistan. Laga akan digelar di Stadion Abdullah bin Nasser Khalifa Doha Qatar Senin 29 April 2024, mulai pukul 21.00 WIB.

Susunan Pemain Indonesia U23 Lawan Guinea U23, Bagas Kaffa Isi Bek Sayap Kanan

Dukungan dan doa terus mengalir untuk timnas baik yang akan secara langsung datang ke stadion, maupun di tanah air lewat nonton bareng di mana-mana. Dan tentu saja dari keluarga pemain.

Satu diantaranya adalah Surati, ibunda pemian Pratama Arhan yang berasal Desa Sidomulyo, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Perbandingan Statistik Indonesia U-23 vs Guinea U-23, Siapa Lolos Olimpiade 2024 Paris?

Melansir dari Viva, Surati selalu setia memanjatkan doa untuk sang putra dan Timnas. Ia menceritakan bahwa Arhan selalu menyempatkan melakukan panggilan video sebelum bertanding untuk meminta doa restu.

Sebagai seorang ibu, Surati memiliki harapan besar bagi Timnas. Dia berpesan agar para pemain selalu menjaga kekompakan, rendah hati, dan menjaga kesehatan.

Tanpa Rizky Ridho dan Justin Hubner, Begini Formasi Pertahanan Indonesia

"Siapapun lawannya, semoga Timnas menang, walapun skornya tipis, yang penting menang," kata Surati di Blora, Minggu 28 April 2024.

Doa dan dukungan Surati tak hanya untuk Arhan, tetapi juga untuk seluruh pemain Timnas. Dia berharap agar mereka selalu diberi kekuatan dan semangat untuk meraih kemenangan.

Halaman Selanjutnya
img_title