Wah, Marselino Ferdinand Diprediksi Bermain di Liga Thailand, Ini Bocoran Klubnya

Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • IG Marselino Ferdinan

Viva Semarang, Sepak Bola – Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan telah selesai kontrak dengan klub Belgia KMSK Deinze per 30 Juni 2024 lalu. Dan kini Marselino menjadi pemain bebas tanpa klub. 

Bonus Besar Mengguyur Indonesia Jika Kalahkan Jepang dan Arab Saudi, Bukan dari PSSI Tapi dari FIFA

Lama tak ada kabar, kini Marselino Ferdinan disebut-sebut bakal berlabuh di klub yang berlaga di Liga Thailand. Jika iya, maka ia akan satu kompetisi dengan kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam. 

Mengutip tvonenews, informasi itu dihembuskan oleh jurnalis sepak bola Thailand Ta Lao. Dia mengungkapkan kemungkinan Marselino ke Thailand setelah menjadi pemain bebas. 

Daftar Tiket Indonesia vs Jepang Babak Kualifikasi Piala Dunia di GBK

"Marselino dan Ilhan Fandi (pemain Singapura) berstatus bebas transfer, dan jendela transfer Liga Thailand masih dibuka," tulis Ta Lao di akun X pribadinya, Senin (15/7/2024).

Tpi Tao tidak menyebut prediksi klub yang kemungkinan menjadi tempat baru Marselino berkarir. 

Demi Merah Putih, Maarten Paes Terbang 19 Jam ke Bahrain Pakai 3 Pesawat

Nah jika prediksi La Tao benar-benar terjadi maka Marselino Ferdinan akan mengikuti jejak pemain Timnas Indonesia yang sebelumnya yang bermain di Liga Thailand. Yaitu Asnawi Mangkualam,Yanto Basna, dan Victor Igbonefo.

Kemungkinan Marselino bermain di Liga Thailand sampai saat ini masih terbuka. Karena bursa transfer Liga Negeri Gajah Putih itu masih buka hingga 15 Agustus 2024 atau satu bulan ke depan.

Seperti diberitakan, KMSK Deinze Belgia tidak memperpanjang kontrak Marselino Ferdinan yang sudah habis pada Juni 2024. Di klub tersebut Marselino Ferdinan sulit bersaing sehingga jarang dimainkan. Ia hanya 7 kali main dan baru mencetak sebiji gol. 

Sebelumnya ia dirumorkan akan bergabung dengan klub Liga Inggris Oxford United milik Anindya Bakrie dan Erick Thohir. 

Tapi hingga kini belum jelas.(TJ)