Resep Jitu Bikin Bakmi Jawa Semarang Agar Persis di Warung Aslinya, Kuncinya di Kecap Ini

Bakmi Jawa khas Semarang.
Sumber :
  • TJ Sutrisno

Viva Semarang, Kuliner Bakmi Jawa sesuai namanya adalah masakan khas dari Jawa khususnya Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Seseduh, Tempat Kuliner di Semarang yang Menghadirkan Pengalaman Makan Unik dan Minum Teh

Meski begitu, bakmi Jawa lebih spesifik merujuk pada masakan bakmi di Jawa Tengah bagian tengah seperti Semarang, Magelang, Temanggung, dan Solo.

Meski ada beberapa perbedaan ciri khas di antara daerah-daerah itu, tapi pada umumnya punya resep masakan yang hampir sama. Yaitu memakai mi kuning basah, kol dan sawi, onclang, bumbu bawang kecap yang khas, serta memakai suwiran daging ayam kampung asli. Kuahnya juga dibuat memakai kaldu hasil rebusan daging ayam kampung.

Resep Pisang Goreng Krispi, Nikmat Dikudap Hangat di Musim Hujan

Selain itu, memasaknya juga memakai bahan bakar arang kayu yang membuat aroma hasil masakan lebih sedap.

Nah, bakmi Jawa yang cukup populer di kalangan pecinta kuliner adalah bakmi Jawa gaya Semarang. Di sini memang bertebaran warung bakmi Jawa yang cukup legendaris. Seperti warung bakmi Jawa Pak Rebi, Pak Gareng, Doel Noemani, Pak Panut, dan lain-lain.

Resep Jitu Bikin Telur Dadar Krispi Merekah dan Anti Lembek Seperti Telur Barendo Padang

Tapi apapun nama warungnya, hampir semuanya menggunakan kecap dengan merek yang sama. Yaitu kecap Mirama asli buatan Semarang. Inilah yang membedakan bakmi Jawa Semarang dengan bakmi Jawa dari daerah lain.

Ciri khas lainnya dari bakmi Jawa Semarang adalah campuran ebi atau udang kering pada bumbunya.

Halaman Selanjutnya
img_title