Wisata Murah Meriah ke Magelang Naik Kereta Api, Ini Stasiun Terdekat dan Terhemat

Kota Magelang, kota idaman untuk tempat tinggal.
Sumber :
  • IG @magelangans

Viva Semarang, Wisata Magelang, sebuah kota di Jawa Tengah yang terkenal dengan Candi Borobudur, seringkali menjadi tujuan wisata yang menarik. Jika Anda berencana berlibur ke Magelang dengan budget minim, naik kereta api bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain nyaman dan bebas macet, perjalanan naik kereta api ke Magelang juga menawarkan pemandangan indah yang sayang untuk dilewatkan.

Mendaki Gunung Muria Bagi Pemula: Ini Alasan Mengapa Pilih Jalur Rahtawu

Stasiun terdekat dari Magelang adalah Stasiun Tugu dan Stasiun Lempuyangan Yogyakarta, serta Stasiun Kutoarjo, Purworejo.

Stasiun-stasiun ini adalah yang terdekat dari Magelang dan melayani berbagai rute dari kota-kota besar di Pulau Jawa, seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya.

Panduan Mendaki Gunung Merbabu Via Salatiga: Dua Jalur Paling Mudah

Cara Menuju Magelang dari Stasiun Tugu dan Lempuyangan Yogyakarta

Setelah tiba di Stasiun Tugu atau Lempuyangan Yogyakarta, ada beberapa pilihan transportasi yang bisa Anda gunakan untuk melanjutkan perjalanan ke Magelang:

Ke Dieng Wonosobo Naik Kereta Api, Turun di Mana yang Paling Dekat?

 * Naik Bus dari Terminal Jombor

Dari Stasiun Tugu atau Lempuyangan, Anda bisa naik ojek online atau bus Trans Jogja betraif Rp4. 000 menuju Terminal Jombor. Di Terminal Jombor, Anda akan menemukan banyak bus jurusan Magelang beroperasi sepanjang hari, dengan ongkos sekitar Rp 20.000. Perjalanan dari Terminal Jombor ke Magelang biasanya memakan waktu sekitar 1 jam, sesuai kondisi lalu lintas.

 * Naik Bus DAMRI

 DAMRI menyediakan rute khusus dari Malioboro dekat Stasiun Tugu Yogyakarta menuju beberapa destinasi wisata di Magelang, salah satunya adalah Candi Borobudur. Pilihan ini sangat cocok untuk Anda yang ingin langsung menuju destinasi wisata utama tanpa perlu berpindah-pindah transportasi. Ongkosnya sekitar Rp35.000 langsung ke Borobudur.

Kalau dari Stasiun Kutoarjo Purworejo, Anda bisa langsung naik bus BRT Trans Jateng menuju ke Borobudur dengan ongkos hanya Rp 5.000.

Destinasi Wisata Populer di Magelang

 * Candi Borobudur: Tak lengkap rasanya ke Magelang tanpa mengunjungi candi Buddha terbesar di dunia ini.

 * Punthuk Setumbu: Nikmati pemandangan matahari terbit yang menakjubkan dengan latar belakang Candi Borobudur dari ketinggian.

 * Bukit Rhema (Gereja Ayam): Bangunan unik berbentuk ayam ini populer berkat film "Ada Apa Dengan Cinta? 2".

 * Candi Mendut & Pawon: Kedua candi ini berada di jalur yang sama menuju Candi Borobudur dan seringkali menjadi bagian dari paket wisata.

Jadi, tunggu apa lagi? Rencanakan liburan Anda ke Magelang dengan naik kereta api dan nikmati pengalaman seru yang tak terlupakan dengan budget yang ramah di kantong!(TJ)