Naik Level, Pempov Jateng Raih Penghargaan IGA Award Kategori Terinovatif
Program Samsat Budiman dikembangkan oleh Badan Pengelola Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Tengah. Melalui inovasi ini, masyarakat dimudahkan dalam membayar pajak kendaraan bermotor. Layanan online berbasis website tersebut, dikelola oleh Bumdes, sehingga memungkinkan pembayaran pajak kendaraan tanpa harus ke Kantor Samsat, dengan jam buka gerai yang lebih fleksibel.
Sedangkan untuk program Sister Vira Antar Obat Pasien dikembangkan oleh RSUD Prof Dr Margono Soekarjo Purwokerto. Inovasi ini menyederhanakan prosedur pengobatan dari 23 langkah menjadi 14 langkah. Sejumlah fitur yang tersedia antara lain pembayaran obat dengan virtual account, videocall atau Whatsapp pasien dengan petugas farmasi, pelacakan hantaran obat, rating kepuasan pasien, dan sebagainya. Dengan sistem ini, manfaatnya adalah mampu meningkatkan efisiensi waktu pelayanan, pembayaran obat menjadi lebih cepat, juga menghemat biaya transportasi pasien.
“Alhamdulillah Provinsi Jawa Tengah mendapatkan penghargaan IGA, dan saat ini mendapatkan kategori provinsi terinovatif,” kata dia disela acara penyerahan penghargaan.
Komitmen Pemprov Jateng dalam melakukan budaya inovasi, diikuti oleh kabupaten/ kota. Terdapat 4 kabupaten dan 1 kota di Jateng yang juga menyandang predikat terinovatif, meliputi Wonogiri, Sragen, Boyolali, Blora, dan Kota Pekalongan.