Pemkot Semarang Kembali Gelar Nobar Timnas U-23, Kali Ini Dengan Tiga Layar LED Videotron Raksasa

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Semarang.
Sumber :
  • TJ Sutrisno / dok

"Final kan tanggal 3 Mei, Insyaa Allah kita harapkan jika Timnas lolos final, sesuai janji saya saat sambutan kemarin, kami siapkan Nobar di Simpang lima," kata dia. 

Pamit Undur Diri, Mbak Ita Berterima Kasih dan Mohon Maaf ke Warga Kota Semarang

Apalagi, persiapan Semarang Introducing Market dan Semarang Night Carnival, Pemkot menyediakan rigging, panggung dan ada LED videotron yang bisa digunakan untuk Nobar. 

"Kami harapkan penonton bisa lebih tertata, karena persiapannya masih agak panjang. Pemerintah kota (Pemkot) terus berupaya melayani masyarakat untuk bisa lebih nyaman dalam menonton tim kebanggaan kita semua," jelasnya. 

Pamit Undur Diri, Mbak Ita Puji Peran Muhammadiyah dan Aisyiyah Bagi Kemajuan Kota Semarang

Ia berharap, Timnas Indonesia bisa unggul dari Uzbekistan di laga pertandingan Semi-final ini. 

"Kita doakan Timnas bisa lolos dan masuk Final," kata Mbak Ita. 

Mbak Ita Percepat Penanganan Genangan Banjir, Cek Pompa Seringin dan Pompa Tenggang Semarang

Sementara itu, Asisten Administrasi Pembangunan dan Kesra Setda Kota Semarang, Hernowo Budi mengungkapkan, persiapan kegiatan Nobar sudah dirapatkan dengan tim bersama Wali Kota Semarang. 

"Dari hasil evaluasi nobar sebelumnya, ternyata penonton dan suporter Timnas yang hadir di Balai Kota Semarang sangat banyak hingga meluber ke Jalan Pemuda. Sehingga kami lakukan evaluasi dengan menambah tiga layar LED Videotron agar masyarakat bisa fokus menonton pertandingan," ujar Hernowo. 

Halaman Selanjutnya
img_title