PSIS Disalip Persis Solo Setelah Remuk di Kandang Madura United

Laga Madura United lawan PSIS Semarang di Liga 1.
Sumber :
  • PSIS

Viva Semarang, Sepak Bola PSIS Semarang makin remuk setelah menelan kekalahan lagi di laga ke 9 Liga 1 musim 2024/2025.

PSIS Ambyar di Padang, Ancaman Degradasi di Depan Mata

Laskar Mahesa Jenar tumbang di tangan tuan rumah Madura United pada laga di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Rabu, 23 Oktober 2024 sore WIB.

Madura United sukses mencukur PSIS Semarang dengan skor 2-0. Gol MU dicetak oleh M. R. Afrisal di menit ke 12, dan A. Irfan di menit ke 60.

Misi Berat Gilbert Agius, ke Kandang Semen Padang Untuk Selamatkan PSIS dari Degradasi

Meski menang, hasil ini belum membuat Madura United lepas dari zona degradasi. Madura tetap berada di posisi 16 klasemen.

Sementara bagi PSIS Semarang, hasil ini memperpanjang catatan minor yang menyesakkan. Dalam 6 laga terkini, PSIS hanya bisa memetik sebiji poin saja saat lawan PSM. Lima laga lainnya remuk dihajar lawan-lawannya meski PSIS main di kandang sekalipun.

PSIS Melempem di Kandang, Ditahan Imbang Persik 0-0

Kondisi PSIS ini membuat musuh bebuyutannya di Derby Jateng, yaitu Persis Solo seperti mendapat durian runtuh. Tanpa bermain pada hari ini, Persis langsung menyalip PSIS Semarang.

Pasalnya, dengan PSIS sudah memainkan 9 laga, dan Persis 8 laga, keduanya meriah poin sama yaitu 7. Sehingga Persis pun kini berada di posisi 14 dan mengangkangi PSIS di posisi 15 klasemen sementara Liga 1.

Halaman Selanjutnya
img_title