Semarang Jadi Kota Raya Terbaik Indonesia di Bidang Penyelenggaraan Transportasi
Viva Semarang – Kota Semarang kembali menuai prestasi tingkat nasional. Kali ini ibu kota Provinsi Jawa Tengah berhasil menyabet Penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia Kategori Kota Raya terbaik se-Indonesia, mengalahkan kota-kota besar, seperti Kota Surabaya, Kota Depok, Kota Pekanbaru, Kota Palembang, dan Kota Bandung.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dan diterima oleh Plh. Sekretaris Daerah Kota Semarang, Mukhamad Khadik mewakili Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada acara Hub Space 2024, Sabtu (7/9) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Alhamdulillah, Kota Semarang meraih Penghargaan Wahana Tata Nugraha atas penyelenggaraan transportasi perkotaan. Kota Semarang menjadi yang terbaik se-Indonesia untuk kategori kota raya. Tentu penghargaan ini menjadi motivasi sekaligus tantangan bagi Pemerintah dan seluruh warga masyarakat untuk terus meningkatkan kualitas transportasi di Kota Semarang," ujar wali kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Penghargaan WTN merupakan bentuk apresiasi dari Presiden Republik Indonesia untuk Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota
yang dinilai berprestasi dalam penyelenggaraan transportasi perkotaan sehingga tercipta