Berkah Ramadhan, PTPN I Santuni 150 Anak Yatim Di Area Perkebunan

Berkah Ramadhan Direksi PTPN I Beri santunan ke Anak Yatim
Sumber :

SemarangMemasuki penghujung bulan Ramadhan PT Perkebunan Nusantara I (PTPN I) berbagi berkah dengan memberikan santunan kepada 150 anak yatim dan 50 dhuafa yang berasal dari sekitar unit PTPN I Regional 3 di Griya Robusta, Kampoeng Kopi Banaran Bawen.

PTPN Siapkan Ratusan Miliar Rupiah Beri Santunan Hari Tua Untuk Karyawan 


Direktur Utama PTPN I, Teddy Yunirman Danas mengatakan moment Ramadhan menjadi kesempatan setiap insan di perkebunan menjadi lebih baik dengan meningkatkan kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar.

" Pemberian santunan ini merupakan bentuk tali asih perusahaan bagi warga yang ada sekitar,  terutama yang menjadi perhatian ialah para Anak-anak yatim/Piatu dan dhuafa yang ada di Desa-desa sekitar perusahaan/perkebunan. Ini merupakan salah satu komitmen perusahaan mempererat hubungan dengan masyarakat serta menghadirkan kebermaknaan perusahaan di lingkungan sosial sekitar unit operasi," terangnya saat dijumpai pada Jumat(5/4/2024).

Dikatakan lebih lanjut oleh Teddy, kegiatan ini juga meruoakan salah satu komitmen PTPN I Regional 3 untuk menjadi lebih bermanfaat dan memperat hubungan dengan masyarakat sekitar.

" Kegiatan ini merupakan salah satu komitmen perusahaan mempererat hubungan dengan masyarakat serta menghadirkan kebermaknaan
perusahaan di lingkungan sosial sekitar unit operasi," imbuhnya.

Kegiatan Ramadhan bertajuk “Menjadi Insan Terbaik dengan Berkah Ramadhan
Juga diisi dengan tausiah oleh Ustadz Dr. Iskandar Chang yang merupakan Ketua Persatuan Islam Tionghoa Indonesia Jawa Tengah serta Dosen Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Islam UIN SALATIGA.

Ustad Dr. Iskandar Chang menyampaikan, bulan Ramadhan adalah
suatu ibadah yang mengajari kita untuk menahan segala hawa nafsu keduniawian
serta memperkuat Iman dan meningkatkan kapasitas diri.