Resep Rempeyek Koin, Ide Camilan Lebaran yang Renyah dan Krispi
- Instagram @harsa.afina
Viva Semarang, Kuliner – Lebaran adalah momen silaturahmi yang sangat ditunggu-tunggu umat Islam dan masyarakat Indonesia pada umumnya. Bermacam sajian kuliner pun disiapkan untuk menjamu para tamu.
Selain ketupat opor, sajian yang tak kalah penting adalah kudapan atau camilan. Nah, salah satu yang sering ada saat momen Lebaran adalah rempeyek kacang.
Biasanya, rempeyek disajikan dalam ukuran yang lebar atau bundar seukuran lepek.
Nah, kini rempeyek telah dibuat bermacam ukuran, termasuk yang paling mini yaitu rempeyek koin.
Anda bisa menjadikan rempeyek koin kacang tanah ini sebagai ide brilian di momen Lebaran. Bentuknya yang mungil sangat praktis dikudap seperti makan biskuit.
Rempeyek koin ini rasanya gurih dengan tekstur yang renyah dan krispi.
Berikut ini adalah resep rempeyek koin kacang tanah yang bisa anda coba di rumah untuk disajikan saat momen Lebaran.
Bahan:
400 gr kacang tanah
250 gr tepung beras
20 gr tepung tapioka
10 lembar daun jeruk, iris tipis-tipis
1 butir telur
450 santan kelapa (bisa diganti santan instan dicampur air)
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh kaldu bubuk
Minyak untuk menggoreng
Bumbu halus:
4 siung bawang putih
3 butir kemiri
2 ruas kencur
1/2 sendok teh ketumbar
Cara membuat:
1.Campur tepung beras dan tapioka ke dalam mangkok besar. Tambahkan garam dan kaldu bubuk, lalu aduk sampai merata.
2.Masukkan bumbu halus ke dalam campuran bahan tepung tadi. Tambahkan telur dansantan cair lalu aduk dengan whisk sampai benar-benar menyatu rata.
3.Setelah itu, masukkan irisan tipis daun jeruk dan kacang tanah utuh. Lalu aduk-aduk sampai merata.
4.Gunakan alat cetakan kue lumpur untuk menggoreng adonan rempeyek sampai setengah matang.
Caranya, panaskan cetakan dan beri minyak secukupnya. Lalu tuang adonan rempeyek ke masing-masing lubang cetakan. Pastikan kacang yang masuk lubang 4 sampai 5 saja.
Masak hingga setengah kering lalu tiriskan. Ulangi proses ini sampai adonan habis.
5.Goreng kembali peyek dalam wajan biasa dengan minyak goreng panas sedang. Pastikan rempeyek bisa terendam dan mengapung.
6.Kalau sudah matang berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
7.Rempeyek koin siap disajikan untuk hidangan Lebaran.
Selamat mencoba.(TJ)