Beli Rumah Lewat Tapera, Ini Simulasi KPR Unit Seharga Rp 300 Juta, Lebih Murah dari KPR Komersil

Rumah Hunian Tapera
Sumber :
  • Istimewa

Berdasarkan simulasi itu, peserta Tapera mengambil KPR senilai Rp 300 juta, dengan tenor 20 tahun. Uang muka yang dikenakan sebesar 1 persen, dan plafon KPR sebesar Rp 297.000.000. 

 

Kemudian peserta KPR Tapera dikenakan suku bunga tetap sebesar 5 persen per tahun, dengan cicilan bulanan senilai Rp 1.960.069. 

 

Bandingkan dengan KPR komersil yang dikenakan suku bunga floating 11 persen, dengan cicilan Rp 3.065.600. 

 

Lalu dalam simulasi itu peserta juga dikenakan beban bunga tabungan Tapera sebesar 3 persen menjadi Rp 180 ribu. Sehingga total beban peserta Tapera menjadi Rp 2.140.069 per bulan. Namun, untuk KPR Komersil tidak dibebankan tabungan Tapera.