Wisata Jawa Tengah: Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Bagai Negeri di Awan, Indah dan Memukau

Candi Arjuna Dieng, salah satu keindahan Banjarnegara.
Sumber :
  • TJ Sutrisno

 

3.Gunung Telomoyo

Wisata Gunung Telomoyo ini beda dengan gunung lainnya. Karena di Gunung Telomoyo wisatawan tidak perlu jalan kaki mendaki sampai puncaknya.

Gunung yang terletak di perbatasan Kabupaten Semarang dan Kabupaten Magelang ini bisa diakses sepeda motor sampai ke puncaknya dengan jalan beraspal mulus.

Selama perjalanan dari lereng hingga puncaknya, wisatawan bakal disuguhi panorama pemandangan alam yang luar biasa indah. Tampak jelas gunung-gunung lain yang seperti melayang diselimuti awan. Ada Gunung Merbabu, Gujung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Ungaran, Gunung Andong, dan Gunung Menoreh. 

Gunung Telomoyo bisa ditempuh lewat Salatiga, Magelang, dan lewat Banyubiru Kabupaten Semarang. Tapi yang paling mudah itu lewat Salatiga dan Magelang karena jalannya lebar dan mulus. 

Rute Salatiga cocok bagi yangbdari Semarang atau Solo. Sedangkan yang dari Magelang cocok bagi yang berangkat dari Magelang, Yogyakarta atau Wonosobo. Kedua rute ini punya waktu tempuh satu jam.

Titik temu rute ada di Pasar Ngablak Magelang. Dari pasar ini belokke Desa Dalangan hingga sampai ke pintu gerbang Wisata Alam Gunung Telomoyo.

Catat juga, kendaraan pribadi yang boleh naik adalah sepeda motor. Untuk yang bawa mobil, harus parkir di bawah, lalu bisa sewa sepeda motor atau naik jeep paket wisata yang tarifnya Rp 450 ribu.

Untuk tiket masuk Gunung Telomoyo per orang Rp 15.000. Kalau sewa motor Rp 70.000 bisa untuk 2 orang.

Selama di lereng dan puncak Telomoyo, wisatawan bakal menyaksikan pemandangan yang eksotis. Kalau ada istilah negeri di atas awan, Telomoyo jelas masuk dalam sebutan itu.