Jokowi Akan Bertemu Elon Musk Lagi, Lokasi di Bali Sekalian Resmikan Starlink

Presiden Jokowi saat bertemu Elon Musk di AS beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • Istimewa

Viva Semarang – Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi dijadwalkan akan bertemu lagi dengan bos X-Space Elon Musk. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan mengungkapkan, pertemuan itu direncanakan berlokasi di Bali bersamaan dengan World Water Forum Ke-10 di Nusa Dua, Bali.

Kampanye di Semarang, Luthfi-Yasin Gelar Doa untuk Jawa Tengah

Pada acara itu, Jokowi dan Elon Musk juga akan meresmikan layanan Starlink untuk mempermudah komunikasi di daerah terpencil.

"Elon Musk akan meresmikan bersama Presiden Starlink untuk mempermudah komunikasi di daerah terpencil. Ini akan dilakukan pada hari Minggu 19 Mei 2024," jelas Luhut setelah memberikan arahan dalam Rapat Kerja Teknis Bareskrim Polri di Anvaya Resort, Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Selasa (14/5/24).

Jokowi Basah Kuyup Pawai Bareng Luthfi-Yasin di Tengah Hujan Mengguyur Klaten

Meski demikian, Luhut tidak menjelaskan secara detail terkait dengan layanan Starlink antara pemerintah Indonesia dan Elon Musk itu.

Luhut memastikan Elon Musk akan hadir di Bali sebagai salah satu pembicara saat perhelatan World Water Forum Ke-10 di Nusa Dua.

Jokowi blusukan Bareng Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo di Pasar Notoharjo, Endorse Nih?

"Elon Musk akan diundang sebagai pembicara publik pada pembukaan World Water Forum Ke-10," ungkapnya.

Seluruh agenda dan tempat KTT World Water Forum Ke-10 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, kata Luhut sudah siap.

Halaman Selanjutnya
img_title