105 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Melalui GT Cikampek Utama pada H-7 Hingga H-6 Lebaran

GT Cikampek Utama.
Sumber :
  • Dok

Viva Semarang, Cikampek - Jasamarga mencatat sebanyak 105.231 kendaraan meninggalkan Jakarta pada pada H-7 sampai H-6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Korban Kecelakaan Turun 57 Persen Selama Masa Arus Mudik dan Balik 2024 di Jawa Tengah

Total volume kendaraan meninggalkan wilayah Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama ini naik 103,35 % jika dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 51.748 kendaraan. Sedangkan untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 66.992 kendaraan atau naik 28,25% dari lalu lintas normal sebanyak 49.140 kendaraan.

Jasamarga Transjawa Tol juga mencatat volume lalu lintas pada H-7 sampai  H-6 Hari Raya Idul Fitri 1445 H di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.

109 Ribu Kendaraan Lewati Jalan Tol Fungsional Solo-Jogja Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran

Di Wilayah Jawa Tengah, volume kendaraan GT Kalikangkung menuju Semarang, pada H-7 sampai H-6, tercatat sebanyak 54.012 kendaraan atau naik 66,19% dari lalu lintas normal sebanyak 32.500 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 33.369 kendaraan atau naik 11,92% dari lalu lintas normal sebanyak 29.815 kendaraan.

Di GT Banyumanik tercatat sebanyak 55.260 kendaraan menuju Solo melalui GT Banyumanik atau naik 44,36% dari lalu lintas normal sebanyak 38.279 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 37.490 kendaraan atau naik 21,51% terhadap lalu lintas normal sebanyak 30.854 kendaraan.

Potongan Tarif Tol 20 Persen Mulai Berlaku Hari Ini, Kalikangkung - Cikampek Utama Jadi Segini

Di GT Warugunung wilayah Jawa Timur  tercatat sebanyak 38.384 kendaraan menuju Jakarta melalui GT Warugunung atau naik 15,64% terhadap lalu lintas normal sebanyak 33.193 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Surabaya melalui GT Warugunung tercatat sebanyak 43.440 kendaraan atau naik 25,77% terhadap lalu lintas normal sebanyak 34.539 kendaraan.

Kemudian, GT Kejapanan Utama, tercatat sebanyak 50.350 kendaraan menuju Malang atau naik 10,63% dari lalu lintas normal sebanyak 45.514 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Surabaya tercatat sebanyak 50.693 kendaraan atau naik 9,97% dari lalu lintas normal sebanyak 45.097 kendaraan.

Halaman Selanjutnya
img_title