PSIS Vs Madura United Sama Kuat 2-2

Laga PSIS Vs Madura United, skor 2-2.
Sumber :
  • Psis

Semarang – Laga bergengsi papan atas Liga 1 2023/2024 antara PSIS Semarang melawan tamunya Madura United kick off pada pukul 15.00 WIB di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (16/12/22).

PSIS Lepas Lucas Gama, Kini Datangkan Bek Asal Klub Liga Kelas 2 di Meksiko

Kedua tim sudah saling serang sejak menit awal. Tim tamu secara mengejutkan memasang formasi lebih menyerang dengan pola 4-3-3. Sementara PSIS memasang pola 4-4-2 yang lebih bertahan.

Pola menyerang Madura United membuahkan hasil dan unggul lebih dulu di menit ke 20 lewat gelandang serang Francisco Rivera.

Lepaskan Taisei Marukawa, PSIS Malah Rekrut Striker yang Masih Adik-Adik, Siapa Dia?

Tak mau kalah, para pemain PSIS balas menyerang. Lewat pergerakan Taisei Marukawa di sayap kiri dan Paulo Gali di sayap kanan, serangan PSIS mampu membuat para pemain Madura United bekerja keras.

Upaya PSIS berbuah manis pada menit ke 31, saat bek Lucao Gama sukses memanfaatkan umpan Taisei Marukawa untuk menjebol gawang Madura yang dijaga Lucas Frigeri. Skor pun menjadi 1-1, hingga jeda babak pertama.(TJ)

Tasei Marukawa Cabut, Latihan Perdana PSIS Diikuti Eks Pemain Klub Lokalan Pekalongan dan Bojonegoro

Memasuki babak kedua, baik PSIS maupun Madura United memasukkan pemain baru untuk mengubah strategi dan menambah kesegaran.

Saling berbalas serangan kembali terjadi. PSIS yang didukung ribuan supporter sukses comebackewqt gol gelandang sayapnya asal Timur Leste, Gali Freitas di menit ke 73 untuk mengubah skor menjadi 2-1.

Halaman Selanjutnya
img_title