Sapi Jumbo Berbobot 1,25 Ton Sumbangan Presiden Jokowi untuk Kurban di Masjid Baiturrahman Semarang

Sapi Jenis Limousine Sumbangan Presiden Joko Widodo
Sumber :

Semarang – Sapi ukuran super jumbo berdiri gagah di samping selatan Masjid Raya Baiturrahman Kota Semarang pada Minggu, 16 Juni 2024. Hal ini jelas menjadi pusat perhatian jamaah yang akan menunaikan ibadah salat di masjid tersebut.

Kota Semarang Satu-satunya di Indonesia yang Raih Penghargaan Penanganan Stunting dari PBB

Bagaimana tidak, sapi ini benar-benar gemuk. Punggungnya saja nyaris sama dengan tinggi orang dewasa. Belum lagi badannya yang lebar dan berotot.

 

Jembatan Nogososro Dibangun Mulai Pekan Depan, Atasi Banjir di Wilayah Tlogosari dan Muktiharjo

Sapi jenis limousine itu merupakan sumbangan Presiden Joko Widodo untuk kurban di Masjid Baiturrahman Semarang. Sebagai informasi, Presiden Jokowi akan menunaikan ibadah salat Idul Adha di Lapangan Simpang Lima Semarang yang berada di depan Masjid Baiturrahman.

 

Pemprov Jateng Menjaga Laju Inflasi, Hadirkan Program Si-Manis Mart

Menurut Agus Sucipto, Kepala Balai Inseminasi Buatan Dinas Peternakan dan Keswan Hewan (Disnakkeswan) Jateng, sapi tersebut didapat dari peternak sapi Wonogiri. Dipilihnya Wonogiri karena pada awalnya sapi tersebut akan dipotong di Solo, seperti rencana awal Presiden Jokowi yang akan salat Idul Adha di Solo.

 

Halaman Selanjutnya
img_title