Polres Semarang Isi MPLS Siswa Baru, Tekankan Bahaya Narkoba dan Hoax

Kasi Humas Polres Semarang Isi Kegiatan MPLS Di SMA N 1 Bergas
Sumber :

Semarang – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) menjadi salah satu hal yang wajib diikuti oleh para siswa baru, agar semakin mengenal lingkungan sekolah tempat mereka menuntut ilmu. Namun ada yang berbeda dalam MPLS di SMAN 1 Bergas, Kabupaten Semarang dimana MPLS juga diisi materi oleh Kepolisian.

Nana Sudjana Dianugerahi Dharma Karya Kencana, Komitmen Ini Penyebabnya

Bukan tanpa alasan Polres Semarang megisi materi dalam MPLS di SMA N 1 Bergas, mereka memberikan materi kepada para remaja ini dengan pesan pesan tentang Bijak bermedia sosial, wawasan kebangsaan, Kenakalan Remaja, tertib berlalu lintas dan Bahaya Narkoba. Harapannya para siswa bisa menjadi generasi bangsa yang andal. 

Kasi Humas Polres Semarang Iptu Pri Handayani, bersama Kaurmin Sat Narkoba Iptu Suwati memberikan langsung meteri tersebut kepada 432 siswa yang hadir, dan mengajak para siswa agar lebih membuka wawasan mereka saat hidup bersosial. 

Sungai Serayu Makan Korban, Warga Wonosobo Terseret Arus dan Belum Ketemu

" Kami mendapat undangan dari pihak SMAN 1 Bergas guna memberikan materi kepada siswa didik baru, tujuannya sebagai pedoman dimana siswa siswi ini merupakan penerus bangsa serta merubah pola pikir yang semula sebagai siswa Sekolah Menengah Pertama sekarang sudah meningkat menjadi siswa Sekolah Menengah Atas," ujarnya. 

Dari materi bijak bermedia sosial, Iptu Handayani menyampaikan garis besar bahwa pentingnya menyaring berita sebelum di sebarluaskan, atau memahami berita yang didapat dari medsos apakah hal tersebut Hoax atau Real. 

Nelayan Tenggelam Saat Buru Kepiting di Laut Rembang, Masih Dicari Tim SAR, Ini Identitasnya

sedangkan dari materi Narkoba, Iptu Suwati menyampaikan bahaya serta dampak narkoba bagi pengguna narkoba dikalangan remaja. 

" Kami juga menyampaikan tentang wawasan berlalu lintas, apalagi saat ini masih memasuki kegiatan Ops Patuh Candi 2023 hingga tanggal 23 Juli 2023," Imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
img_title