Jelang Tahun Ajaran Baru, Belasan Anak Yatim Dapat Hadiah Belanja Kebutuhan Sekolah

Ketua TP PKK Temani Anak - Anak Yatim Terima Bantuan Baznas
Sumber :

" Separuhnya sudah kami bantu melalui program Pemkab. Sisanya masih kami upayakan, salah satunya melalui kerja sama seperti dengan Baznas dan juga program CSR dari pihak swasta," jelas Istichomah.

Dalam pendistribusian bantuan, pihaknya menegaskan bahwa bantuan tidak diberikan dalam bentuk uang tunai secara langsung, melainkan disesuaikan dengan kebutuhan spesifik anak agar tepat sasaran.

" Anak-anak yang kami bantu kali ini merupakan mereka yang terdampak dari sisi lingkungan dan sosial. Kami tanyakan langsung apa kebutuhannya, lalu belikan sesuai itu," imbuhnya.

Program ini diharapkan menjadi langkah awal pemerataan bantuan pendidikan di seluruh wilayah Kabupaten Semarang, agar tidak ada anak yang tertinggal hanya karena keterbatasan ekonomi.