Crazy Rich Grobogan Hangatkan Persaingan Pilgub Jateng, Ambil Formulir Cagub di PSI

Crazy Rich Grobogan Joko Suranto naik VW Combi daftar Cagub.
Sumber :
  • TJ Sutrisno

Viva Semarang – Masih ingat Joko Suranto, Si Crazy Rich asal Grobogan Jawa Tengah? Ya, pengusaha properti itu pernah viral lantaran membangun jalan desa dengan uang pribadi hingga 2,8 milyar.

Pj Gubernur Jateng Sulut dan Kirabkan Obor Peparnas di Api Abadi Mrapen

Nah, sekarang Crazy Rich Grobogan Joko Suranto bertekad maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024. Ia hari ini, Kamis, 13 Juni 2024, datang ke Kantor DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jawa Tengah untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon gubernur Jateng lewat partai tersebut.

Joko Suranto datang dengan cara tak biasa. Ia mengemudi mobil VW Combi bersama para pendukungnya. Juga tampak mendampingi keluarga Joko Suranto.

Pj Gubernur Jateng Serahkan Tali Asih Peserta MTQ Nasional Senilai Rp190 Juta

Rombongan datang pada pukul 16.00 WIB dan disambut pengurus teras DPW PSI Jawa Tengah. Diantaranya Ketua DPW PSI Jateng, Antonius Yogo Prabowo. Crazy Rich Grobogan ini pun langsung mengambil formulir pendaftaran untuk mendaftar sebagai calon gubernur yang akan diusung PSI dalam Pilgub Jateng 2024.

Joko mengaku PSI menjadi partai pertama yang ia datangi untuk mendaftar cagub Jateng.

Pj Gubernur Jateng Pastikan Stok Pangan Selama Pilkada Hingga Natal dan Tahun Baru Aman

“Kenapa saya pilih PSI? Karena PSI gambarnya hati dan warnanya merah. Itu yang membuat kita semangat membuat Jateng lebih baik,” mata Joko Suranto setelah mengambil formulir pendaftaran di DPW PSI.

Tapi ia paham jika tak bisa sepenuhnya lewat PSI, mengingat partai tersebut perolehan suara atau kursinya di DPRD Jateng belum cukup untuk mengusung calon. Maka ia akan mendaftar juga ke partai lain sehingga syarat kecukupannya terpenuhi.

Halaman Selanjutnya
img_title