Update Klub Terkaya Liga 1, Persis Solo Masih Di Atas PSIS Semarang, Tapi Keok Terus

Pemain Persib Bandung latihan jelang laga.
Sumber :
  • IG Persib

Seperti Persis Solo misalnya, meski berada di peringkat 6 besar klub terkaya Liga 1, tapi nyatanya di awal kompetisi yang sudah memainkan 3 laga, Persis Solo menghuni dasar klasemen bersama PSS Sleman.

Renovasi Stadion Jatidiri Fix Molor 2 Bulan, PSIS Juga Ditolak Main di Magelang dan Solo

Persis Solo keok dihajar lawan-lawannya dalam tiga laga itu, dengan catatan kebobolan 6 dan hanya bikin 1 gol itu pun lewat tendangan penalti. 

Catatan Persis ini berada di bawah seterunya di Jateng yaitu PSIS Semarang. Meskipun PSIS punya harga pasaran klub Rp 60,14 dan di bawah Persis, tapi nyatanya PSIS lebih baik dari Persis Solo. 

PSIS Disalip Persis Solo Setelah Remuk di Kandang Madura United

PSIS dalam 3 laga awal sukses menang 2 kali dan tumbang 1 kali, sehingga meraih poin 6. Salah satu kemenangan PSIS adalah saat laga tandang di Stadion Manahan Solo dengan menumbangkan Persis 1-0.

Menarik ditunggu pada laga-laga kompetisi Liga 1 musim ini yang bakal dimulai lagi pasca jeda Internasional. 

Mengapa Persis Masih di Bawah PSIS, Padahal Punya Poin Sama dan Selisih Gol Persis Lebih Baik?

Apakah klub-klub dengan kekayaan melimpah mampu berbicara lebih banyak, atau justru klub-klub dengan harga pasaran pemain biasa saja bisa tampil mengejutkan.(TJ)