BINUS University Semarang Buka Kuliah 2,5 Tahun Cepat Gapai Karir, Turunkan Pengangguran
- Dok
Viva Semarang – Badan Pusat Statistik Nasional mencatat tingkat pengangguran di Jawa Tengah per tahun 2023 adalah sebanyak 5,13. Jumlah tersebut sudah menurun 0,44% jika dibandingkan sebelumnya. Akan tetapi, angka pengangguran tersebut harus tetap diminimalkan dengan berbagai upaya.
BINUS University Semarang ikut berupaya menurunkan angka pengangguran tersebut. Diantaranya dengan menghadirkan program 2,5 tahun kuliah, langsung gapai karir melalui enrichment program percepatan masa kuliah. Sehingga sumber daya manusia bisa segera siap menghadapi lingkungan kerja.
Langkah ini dinilai bisa menjadi solusi bagi para lulusan SMA atau perguruan tinggi untuk menambah pengalaman praktikal di ekosistem kerja.
Campus Director dari BINUS @Semarang, Dr. Fredy Purnomo, S.Kom., M.Kom mengatakan, pengembangan kualitas diri penting agar bisa meningkatkan daya saing saat mencari lapangan pekerjaan baru.
"Kami juga paham masyarakat butuh alternatif berkualitas agar bisa cepat gapai karir pada masa kuliah, karena kan permintaan dari industri tinggi
akan SDM yang berkualitas,” jelas Dr. Fredy.
Ia menambahkan, zemua calon mahasiswa BINUS Semarang dapat melakukan pengembangan diri untuk bisa kuliah 2,5 tahun dalam menggapai karir yaitu dengan enrichment program.