Kerjasama Jateng Uni Emirat Arab Bakal Bikin Pelabuhan Tanjung Emas Makin Luar Biasa

Pj Gubernur Jateng bertemu Duta Besar Uni Emirat Arab
Sumber :

Viva Semarang Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah,  Nana Sudjana menerima kunjungan dari Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA), Abdulla Salem Obaid di kantornya Kamis, 12 September 2024.

Keren, Jateng Punya 79 Sekolah Damai, Pemprov Mau Nambah Lagi

Kunjungan tersebut dalam rangka peningkatan kerja sama dan investasi di Jawa Tengah. Sejumlah poin yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain,  kerja sama pengembangan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, serta peluang kerja sama dalam bidang pendidikan dan teknologi, ketahanan pangan, ekonomi, energi baru terbarukan, dan infrastruktur.

 

4 Daerah di Jawa Tengah yang Punya Pantai Pasir Putih, Maaf Semarang Tidak Termasuk

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Mr Abdulla Saleh yang datang ke sini dalam rangka kunjungan kerja dan menjalin komunikasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah," kata Nana. 

 

Resmi! UMP Provinsi Jawa Tengah tahun 2025 Naik 6,5%

Dikatakan Nana, upaya peningkatan dan perluasan infrastruktur di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang memang menjadi salah satu bahasan. Sebab infrastruktur di pelabuhan tersebut tegolong sudah lama dan perlu pembaruan. Tujuannya untuk mendukung aktivitas ekspor impor produk dari Jawa Tengah serta penunjang bagi kawasan industri yang ada.

 

Halaman Selanjutnya
img_title