Ramai Isu Bellinda Birton Kena Black Campaign di Medsos, Bellinda : Tetap Fokus Serap Aspirasi

Cabut Kudus Belanda Birton (kanan).
Sumber :
  • IG Bellinda Birton

Viva Semarang – Calon Wakil Bupati Kudus Nomor Urut 01, Bellinda Birton mengaku tak tahu kalau ada umpatan yang menyasar kepadanya di media sosial jelang debat Pilkada Kudus 2024 pada 13 November 2024 mendatang.

Yoyok Sukawi Temui Kelompok Marginal, Warga Ingin Program Indonesia Pintar Berlanjut

“Saya malah belum lihat, karena hingga saat ini saya masih fokus mendengarkan aspirasi masyarakat bawah dan menyampaikan visi misi paslon nomor urut 01. Jadi belum sempat lihat,” kata Bellinda di Kudus, Sabtu 9 November 2024.

Kendati begitu, Bellinda mengaku tetap dingin menyambut hujatan bahkan fitnahan yang menyasar dirinya.

Sam'ani-Bellinda Bakal Fasilitasi Pegiat Seni Lokal Kudus

Menurutnya, black campaign tersebut justru meningkatkan elektabilitas paslon nomor 01 dan menambah semangat tim menyampaikan hal-hal baik kepada masyarakat.

“Kalau saya, dari awal prinsip yang harus dipegang adalah dipuji tidak terbang, dicaci tidak tumbang. Rileks dan santai aja. Toh elektablitas 01 masih lebih tinggi ketimbang paslon 02,” ungkapnya.

Cagub Ahmad Luthfi Ikuti Jalan Sehat Bareng Relawan dan Warga di Sukoharjo

Bellinda lebih memilih fokus terhadap amanah yang diberikan kepadanya, agar dapat memberikan manfaat bagi rakyat.

“Kerjakan apa yang menurut kita benar, memberikan manfaat bagi banyak orang, adapun hari ini bisa dipuji, bisa ditentang, bisa dikritik, tapi bila manfaat itu dirasakan, ya masyarakat nanti akan menilai,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title