Jateng Nihil Kasus HMPV, Warga Diminta Tetap Waspada

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Sumber :

"Jadi, di Jawa Tengah belum ada kasus dilaporkan, termasuk di Indonesia. Tetapi bukan berarti kita lengah, kita harus waspada. Kalau kita merasa tubuh tidak sehat, demam, pilek ya minum obat sesuai gejala. Yang utama, pola hidup sehat. Makan, istirahat, dan olahraga teratur," ujar Yunita. 

Ahmad Luthfi Dapat Dukungan OJK dalam Membangun Perekonomian dan Ketahanan Pangan

 

Ia menyampaikan, penyakit tersebut kini memang tengah merebak di Tiongkok. Karenanya, Yunita meminta masyarakat yang tengah bepergian ke mancanegara waspada, dengan menggunakan masker. Bila perlu, bisa mengonsumsi vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Warga Jateng Antusias Bayar Pajak Kendaraan, Dalam 3 Hari Sudah Tembus Rp28 Miliar

 

Terkait perjalanan atau kedatangan dari luar negeri, terang Yunita, hingga saat ini belum ada larangan. Namun demikian, sinergi terus dijalin dengan kantor kesehatan pelabuhan atau KKP, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. 

Kesbangpol Jateng Gelar Rakor Redam Potensi Konflik FPI dengan PWI LS

 

Terkait hal tersebut, Yunita mengimbau warga Jateng tidak panik namun tetap waspada. 

Halaman Selanjutnya
img_title