1000 Bibit Pohon Buah-buahan Hijaukan Waduk Logung Kudus
- Dok
Viva Semarang – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin) menghadiri kegiatan penanaman pohon dan halalbihalal bersama komunitas Laskar Lereng Muria (LLM) di kawasan wisata Speedboat Waduk Logung, Desa Kadangmas, Kudus, Jumat 18 April 2025.
Sebanyak 1.000 bibit pohon buah-buahan hijaukan lahan di Waduk Logung tersebut. Jenisnya beragam, mulai dari alpukat, mangga, durian, hingga pete.
Ketua LLM, Agus Riyawan menjelaskan, organisasinya adalah komunitas pecinta lingkungan yang berdiri sejak 2021 dan telah berbadan hukum di bawah SK Kemenkumham. Sejak awal, LLM aktif melakukan penanaman di kawasan Pegunungan Muria, Patiayam, hingga Pegunungan Kendeng.
“Selain itu, kami juga fokus bersih-bersih sungai dan lingkungan. Bahkan pasca Pilkada kemarin, kami bikin aksi bersih paku dari pepohonan,” kata Agus.
Menurutnya, kegiatan ini adalah bentuk komitmen untuk terus menjaga dan melestarikan alam. Ia berharap gerakan ini bisa terus meluas dan menginspirasi komunitas lainnya.
Sementara itu, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin mengapresiasi semangat LLM yang terus konsisten dalam menjaga lingkungan. Ia juga senang karena bibit pohon yang ditanam jenis yang menghasilkan buah dan bisa dinikmati bersama di masa depan.
“Saya suka dengan taglinenya LLM, ‘Senyumnya Alam adalah Senyumnya Kita.’ Karena memang kita hidup dari alam ini, dan akhirnya akan kembali ke alam juga. Maka harus kita jaga dan lestarikan,” kata Yasin.