Calon Walkot Semarang Yoyok Sukawi Dukung Hobi Komunitas Merpati Kolong

Calon Wali Kota Semarang Yoyok Sukawi bersama komunitas merpati kolong
Sumber :

Viva Semarang – Di tengah-tengah aktivitas kampanye, calon Wali Kota Semarang nomor urut 2, Yoyok Sukawi menyempatkan waktunya untuk mengikuti latihan pencinta burung merpati yang tergabung dalam Komunitas Merpati Kolong Putra Angkasa. 

PSIS Diboikot Suporternya, Merebak Gerakan Kosongkan Stadion Jatidiri

Yoyok Sukawi mendatangi puluhan warga yang tengah melatih burung merpatinya di bantaran sungai Daerah Aliran Sungai (DAS) Kaligarang, Kelurahan Ngemplak Simongan, Kecamatan Semarang Barat, Kamis (17/10/2024) sore. 

 

Panpel PSIS dan Exco PSSI Pastikan Pertandingan Laga di Jatidiri Berlangsung Aman

Bertemu dengan para sahabat lamanya, Yoyok Sukawi bernostalgia atau mengenang hobinya pada masa kecil yang suka bermain burung dara. Dia berbincang dan tertawa santai sambil melihat orang-orang yang tengah menerbangkan dan menangkap merpati. 

 

Bendung Borneo FC, PSIS Sudah 3 Kali Tal Terkalahkan

Kehadiran Yoyok Sukawi membuat suasana menjadi pecah. Terlebih banyak warga yang sudah mengenalnya. Bahkan beberapa orang juga bercengkerama asyik laiknya teman lama. Beberapa juga ada yang meminta berswafoto bersama CEO PSIS tersebut. 

 

Halaman Selanjutnya
img_title