Pemkot Semarang Kebut Perbaikan Jalan Tanjakan Trangkil, Gunungpati yang Ambles
- Dok
Viva Semarang –Agustina, Wali Kota Semarang, kembali menegaskan komitmennya untuk merespon cepat terhadap laporan masyarakat. Salah satunya adalah penanganan jalan rusak yang terjadi di tanjakan Trangkil, Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Gunungpati.
"Kami memahami pentingnya akses Jalan Trangkil bagi warga Gunungpati dan sekitarnya. Jalan ini menjadi jalur penghubung utama aktivitas warga, termasuk akses pendidikan dan ekonomi. Maka tidak boleh lama-lama terganggu,” tegas Agustina, Selasa (22/4).
Dirinya juga mengapresiasi partisipasi warga yang aktif melaporkan kondisi di lapangan.
“Kami harap warga terus menjaga lingkungan dan infrastruktur bersama-sama. Ketika ada yang tidak beres, segera lapor. Kami siap turun tangan,” katanya.
Meski kerusakan yang terjadi tidak meluas, kondisi jalan yang sempat terangkat dan viral di media sosial langsung ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kota atau Pemkot Semarang melalui Dinas Pekerjaan Umum atau DPU.
Kepala Dinas PU Kota Semarang, Suwarto, menjelaskan bahwa kerusakan yang terjadi disebabkan oleh amblesnya tanah badan jalan karena masuk dalam jalur patahan.
"Pekerjaan dilakukan dengan membongkar beton badan jalan yang terangkat menggunakan alat berat, kemudian diperkuat kembali dengan material LPA (Lapisan Pondasi Atas), dan selanjutnya akan diaspal,” jelas Suwarto.