Gempar, Pendaki Ini Cuma Keseleo Meski Terperosok Jurang Gunung Muria Sedalam 60 Meter
- SAR
Semarang – Seorang pendaki gunung terperosok ke dalam jurang Gunung Muria Kudus sedalam 60 meter. Tim SAR yang mendapat laporan segera melakukan operasi pencarian dan penyelamatan.
Berdasarkan informasi Kepala Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Semarang, pendaki itu bernama Robiatul Fadilah (22) asal desa Pulorejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Diketahui, ia melakukan pendakian bersama 7 rekannya menuju puncak Argo Piloso Gunung Muria pada Sabtu pagi (27/1/24) pukul 05.30 WIB. Kemudian pada pukul 11.30 WIB mereka sampai puncak. Setelah berada di puncak selama 2 jam, mereka pun turun ke basecamp pukul 13.30 WIB.
Tapi saat perjalanan turun itulah, survivor terperosok dan jatuh ke jurang. Rekan-rekannya pun bergegas melakukan upaya pertolongan. Tapi alat tak memadai karena posisi rekan mereka berada di jurang yang cukup dalam. Dua orang pun kemudian turun untuk mencari pertolongan.
"Jadi, saat turun hampir mencapai pos 3 jalur pendakian, survivor terperosok dan jatuh ke jurang yang dalamnya 60 meter. 5 orang rekannya berusaha menolong, sementara 2 lainnya turun untuk meminta bantuan ke tim SAR," kata Kepala Kantor SAR Semarang Budiono, Sabtu (27/1/24).
Posisi Survivor terperosok ke jurang di jalur sisi kanan pendakian Argo Piloso Punung Muria.
Kantor SAR Semarang kemudian memerintahkan tim dari Pos SAR Jepara menuju ke lokasi bersama tim SAR lainnya. Proses evakuasi segera digelar, dan setelah empat jam berlangsung, survivor bisa dievakuasi dari dasar jurang dengan menggunakan tali dan ditarik keatas. Setelah diperiksa, pendaki tersebut mengalami luka ringan dengan kaki bengkak diduga keseleo.