Pramuka Jadi Benteng Anak - anak Di Era Digital, Membangun Karakter dan Kemandirian
Semarang – Rangkaian Kemah Ukhuwah Wilayah (Kemwil) IX Satuan Komunitas (Sako) Pramuka Sekolah Islam Terpadu (SIT), yang diikuti oleh 2.481 peserta dari 35 Kabupaten kota di Jawa Tengah digelar di Bumi Perkemahan Spekta Merbabu dan Lapangan Sepak Bola Tajuk, Getasan, Kabupaten Semarang, sejak Senin(14/10/2024) selama 4 hari.
Dalam kegiatan ini ribuan peserta berlaga di 7 cabang lomba diantaranya Lomba Kreasi Baris-Berbaris (LKBB) Tongkat, Panahan, Tahfidz, Hasta Karya, Semaphore, Cerdas Cermat Islam, dan Video Vlog.
Ketua Pimpinan Sako Pramuka SIT Jateng, Priyono mengatakan pada hari pertama, Kemwil full diisi kegiatan giat prestasi atau lomba.
" Hari pertama Kemwil IX, sudah dimulai sejumlah perlombaan. Tercatat, ada 7 cabang lomba diikuti ribuan peserta dari 36 Kabupaten Kota yang andil," ujar Priyono.
Dalam kegiatan ini, peserta dibagi dalam regu. Terdapat 10 peserta setiap regu yang didistribusikan ke berbagai lomba. Dan setiap regu terdiri dari 10 siswa dan didampingi 2 pendamping.
" Dalam pembagian kelompoknya ada yang mengikuti lomba hasta karya, dua peserta lomba semaphore, tiga peserta cerdas cermat, satu orang tahfidz, dan sebagainya. Setiap cabang nantinya akan diambil juara 1, 2, 3 putra dan putri," ungkapnya.
Tampak Kecerian di wajah para peserta terutama saat mereka mengikuti berbagai perlombaan. Dan dengan semangat ingin memenangkan.