Mobil Terbakar Di Tol Ungaran, Diduga Konsleting Bagian Mesin

Sebuah Minibus Terbakar Di Tol Ungaran KM 426
Sumber :

Semarang – Sebuah mobil terbakar di jalur A Tol Ungaran pada Selasa( 15 Oktober 2024) siang tepatnya di KM 426.800, Kelurahan Susukan Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Akibat kejadian ini sebuah mobil dengan nomor polisi H 1842 XR ludes terbakar. 

Bantuan Terus Mengalir Ke korban Bencana Banjir Bandang Sungai Klegung

Kapolres Semarang AKBP Ike Yulianto mengakatan Kejadian kebakaran ini pertama kali diketahui oleh warga pada pukul 09.30 Wib. Kendaraan melaju di jalur A dari Semarang menuju Ungaran

" Kebakaran yang menimpa sebuah mobil jenis minibus di wilayah Tol Ungaran, tidak memakan korban jiwa. Tadi Kapolsubsektor Ungaran Timur bersama jajaran Sat Lantas Polres Semarang Sudah berada di lokasi kejadian, serta berkoordinasi dengan PJR Tol Polda Jateng dan pihak TMJ untuk penanganan lebih lanjut," ujar Kapolres.

Seorang Pria Ditemukan Tewas Menggantung Di Truk Di Tol Semarang - Solo

Kapolsubsektor Ungaran Timur Iptu Jarot Hartono mengungkapkan, mobil minibus yang terbakar dengan Nopol H 1842 XR hendak melakukan perjalanan dari Semarang menuju ke Temanggung.

" Kendaraan jenis Toyota Kijang, dan rencana akan melakukan perjalana dari Semarang menuju ke Kab. Temanggung. Saat kejadian kendaraan yang dikemudikan oleh Ahmad warga Kab. Rembang itu sedang bersama satu penumpang rekannya Syam Ali warga Kota Semarang," jelasnya. 

Tanggul Jebol, Banjir Rendam Pemukiman Warga di Kab Semarang

Dikatakan lebih lanjut oleh Iptu Jarot, saat sampai di KM 426.600 muncul kepulan asap dari bagian mesin. Dan pada saat itu pengemudi langsung menepikan kendaraan tersebut di Km 426.800 pada lajur darurat.

" Dikatakan oleh sopir, saat berangkat dari Semarang, tidak ada yang aneh dari mobil yang dikendarainya. Namun saat masuk di KM 426.600 muncul kepulan asap. Seketika jarak 200 Meter mobil ditepikan api makin besar dan korban bersama rekannya menjauh dari mobil," imbuhnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title