Bangkitkan Kembali SMK Kristen BM lewat Senam SKJ, 17 SMP Salatiga Berlomba Jadi Yang Terbaik

Puluhan Siswa SMP Salatiga Ikuti Lomba SKJ 2022
Sumber :

Semarang – Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) saat ini kurang populer di kalangan anak-anak, mereka lebih tahu gerakan - gerakan dance atau tarian yang ada di media sosial dan mempraktekkannya dalam kegiatan keseharian. Guna mempopulerkan kembali senam SKJ di kalangan anak-anak khususnya pelajar SMP, SMK Kristen BM/SMEA Kristen Salatiga menggelar lomba SKJ 2022 tingkat SMP se kota Salatiga.

Kasus Remaja Gangster di Semarang, Mbak Ita Minta Disdik Intensifkan Pendidikan Karakter


Lomba ini memperebutkan piala ketua DPRD Salatiga dan menjadi yang pertama digelar. Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Salatiga, Kadisdik Kota Salatiga, Kadispora Kota Salatiga, Kapolres Kota Salatiga diwakili oleh Wakapolres Kota Salatiga, Ketua KORMI Kota Salatiga, Kabid PNF Disdik Salatiga, Ketua ASKI Kota  Salatiga, Ketua Yayasan Kemakmuran Rejeki Salatiga ( Dwi Heruwismanto Sidhi, S.H., M. H), Alumni SMEA Kristen/SMK Kristen BM Salatiga diikuti oleh 17 SMP baik Swasta maupun Negeri.

Kepala SMK Kristen BM Salatiga Satyarini Budiniarti, mengatakan kegiatan ini merupakan yang pertama digelar di Kota Salatiga.

" Lomba senam SKJ 2022 tingkat SMP se Kota Salatiga ini merupakan yang pertama kali digelar. Kegiatan ini  didukung penuh oleh alumni dari SMEA Kristen/SMK Kristen Salatiga dari seluruh angkatan. Dukungan ini termasuk pembiayaan lomba. Kami ingin SMK Kristen BM Salatiga bangkit melalui  lomba SKJ. Selain itu anak-anak jaman sekarang tidak tahu ya apa itu senam SKJ. Jadi kita kenalkan kembali," ungkapnya saat dijumpai di sekolah pada Sabtu(12/10/2024).

Dikatakan lebih lanjut oleh Kepsek, untuk lomba SKJ 2022 ini diikuti oleh 26 tim dari 17 SMP se kota Salatiga.

Kegiatan ini sangat baik bagi promosi sekolah kami, sehingga diharapkan melalui adanya event, sekolah kami makin dikenal dan banyak yang bersekolah disini. Kegiatan lomba SKJ dibuka oleh Kadisdik Kota Salatiga, "imbuhnya.

Dalam lomba senam SKJ ini, dinilai oleh 3 orang juri yang berasal dari Akademisi, Atlet Senam Salatiga, dan ASKI  (Asosiasi Senam Kebugaran Indonesia) Salatiga

" Ada beberapa kategori yang menjadi penilaian, namun untuk dasar penilaiann wajib ada teknik gerak baku, kekompakan, power, dan kreativitas. Keempatnya merupakan dasar dari senam SKJ," imbuhnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Salatiga Nunuk Dartini, mengatakan bahwa lomba senam SKJ 2022 yang digelar SMK Kristen BM menjadi yang pertama dan sangat baik bagi tumbuh kembang siswa.

" Kami sangat mendukung hal ini karena selain sebagai memajukan olah raga senam, kegiatan ini juga membuat anak anak memiliki kesibukan sehingga tidak ada waktu untuk melakukan hal hal negatif," terangnya.

Ditambahkan oleh Kadisdik, selain sebagai sarana memperkenalkan kembali senam SKJ, kegiatan yang digagas oleh alumni SMK Kristen BM Salatiga ini juga baik bagi promosi sekolah.

" Kegiatan ini sangat bagus ya, apalagi untuk promosi sekolah, selain itu kami mendukung adanya pemerataan siswa di Salatiga,"imbuhnya.

" Selain itu, dengan adanya lomba senam SKJ ini bisa menjadi awal yang baik untuk menggalakkan kembali senam SKJ di sekolah sekolah," lanjutnya.

Ketua Kormi Salatiga Bagas Ariyanto mengapresiasi lomba senam SKJ tingkat SMP se kota Salatiga. Hal ini sebagai langkah regenerasi terutama di cabang senam.

" Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Harapan kami ini bisa menjadi regenerasi terutama di cabang senam, dan juga regenerasi berjalan bisa mewakili Salatiga jika ada event," ujarnya.