Jelajah 5 Kuliner Enak yang Dekat dengan Stasiun Purwodadi, Ada Garangasem Legendaris

Sate kerbau khas Purwodadi.
Sumber :
  • TJ Sutrisno

Viva Semarang, Kuliner Purwodadi yang terletak di Kabupaten Grobogan Jawa Tengah menyimpan beragam kelezatan kuliner yang menggugah selera. Kuliner Purwodadi disebut-sebut mewakili citarasa makanan khas Jawa Tengah bagian timur yang memadukan rasa gurih, pedas manis dan asam segar. Seperti nasi pecel, garang asem, soto, sate Kerbau, nasi becek, dan nasi urap jagung.

Tumpang Koyor Mbah Rakinem Salatiga, Bisa Makan di Dapurnya Langsung, Awas Ketagihan!

Tempat-tempat makan di Purwodadi yang cukup legendaris berada di kawasan Simpang Lima dan sekitar Stasiun Ngrombo dan Gambringan. Khusus yang dekat stasiun ini menjadi favorit karena mudah dijangkau dari stasiun dan rasanya pun juga terkenal enak. Salah satunya di Stasiun Ngrombo yang menjadi persinggahan KA Kedungsepur rute Semarang-Purwodadi.

Anda juga bisa menjelajah kuliner khas di pusat kota Purwodadi, bisa naik transportasi online dari Stasiun.

Ke Solo Jangan Lupa Mampir ke Ayam Goreng Kampung Mbak Mul Tawangsari, Lezatnya Melengenda

Nah, jika anda sedang berada di Purwodadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi hidangan-hidangan khas yang lezat dan menggoda lidah. Berikut adalah beberapa rekomendasi kuliner yang bisa anda coba di sekitar Stasiun Ngrombo.

Nasi pecel khas Purwodadi.

Photo :
  • IG @purwodadikuliner
Ke Boyolali Mampir di Warung Bu Sagi, Cicipi Bubur Tumpang dan Koyornya yang Empuk

1. Nasi Pecel Purwodadi

Nasi pecel merupakan hidangan yang terdiri dari nasi hangat dengan sayuran rebus seperti bayam, kacang panjang, dan tauge yang disiram dengan saus kacang yang gurih dan pedas. Nasi pecel Gambringan di Purwodadi terkenal dengan bumbu kacangnya yang khas dan cita rasanya yang lezat.

Halaman Selanjutnya
img_title