Pantai Dekat Solo Ini Jauh Lebih Alami Daripada Pantai Kuta Bali, Cuma 2 Jam Sampai

Panorama di Pantai Pulang Sawal Gunung Kidul
Sumber :
  • TJ Sutrisno

Viva Semarang, Wisata – Jika anda sedang berwisata ke Kota Solo Jawa Tengah, tak hanya wisata budaya dan kuliner yang bisa anda kunjungi. Karena tak jauh dari sini anda juga bisa mengunjungi pantai yang indah.

Ternyata Dekat, Wisata Tebing Breksi Cuma 15 Menit dari Stasiun Brambanan Klaten

Pantai dekat Solo berada di Wonogiri dan Gunung Kidul. Hanya butuh waktu 2 jam dari Solo menuju ke pantai-pantai tersebut.

Salah satunya adalah Pantai Pulang Sawal. Pantai ini berada di Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, DI Yogyakarta.

Bukan Gedong Songo, Ini Candi di Semarang yang Paling Mudah Dijangkau, Ada Mata Air Belerang Juga

Dari Solo, Pantai Pulang Sawal memiliki jarak sekitar 83 kilometer, dengan waktu tempuh hanya 2 jam naik kendaraan bermotor.

Akses jalan menuju pantai ini sudah cukup baik, sehingga mudah dijangkau dengan kendaraan.

Pantai Indah Mirip di Bali dan Ada Air Terjunnya, Hanya 1 Jam dari Prambanan Klaten

Rutenya, dari Solo anda bisa menuju ke arah Tawangsari Sukoharjo, lalu terus ke selatan menuju arah Semanu Gunung Kidul. Dari sini tinggal ikut petunjuk saja ke selatan menuju ke Pantai Pulang Sawal.

Harga tiketnya hanya Rp15.000 untuk masuk ke kawasan pantai-pantai Gunung Kidul. Selanjutnya anda tidak perlu membayar tiket masuk ke pantai mana pun di kawasan ini. Salah satunya adalah Pantai Pulang Sawal.

Halaman Selanjutnya
img_title