Bikin Cilok Versi Ramah di Gigi Itu Gampang Banget, Coba Campuran Tepung Ini, Yuk!

Resep cilok yang yang ramah di gigi.
Sumber :
  • TJ Sutrisno

Viva Semarang, Kuliner – Siapa sih yang nggak kenal cilok? Camilan satu ini sudah jadi sahabat setia di mana-mana. Dari yang jualan keliling pakai motor, sampai kedai cilok kekinian di tempat wisata, semuanya ada!

Yuk Bikin Sendiri Sayur Lodeh Ala Kopi Klotok Jogja, Ini Resepnya

Cilok, alias aci dicolok itu aslinya dari Bandung. Awalnya, ini tuh kudapan mirip bakso, tapi versi hematnya. Nggak pakai daging, cuma aci yang dikasih kaldu biar rasanya tetap gurih dan nendang.

Biasanya, cilok disajikan tanpa kuah, tapi dicocol sambal kacang dan kecap, terus langsung dicolok pakai tusuk gigi. Praktis banget!

Resep Tempe Goreng Tepung Krispi, Cocok Untuk Lauk Soto Ayam

Nah, walaupun kenyal dan kadang agak lengket di gigi, cilok tetap jadi favorit banyak orang. Tapi tenang, sekarang kamu bisa bikin cilok versi lebih ramah gigi alias tetap kenyal tapi nggak lengket. Triknya?

Campuran tepungnya, dong! Jangan cuma pakai tapioka, tambahkan juga tepung terigu biar teksturnya lebih pas.

5 Pilihan Warung Ayam Goreng Lezat di Semarang, Gurihnya Meresap, Sambalnya Juara

Ini dia, resep cilok anti lengket dan anti ribet.

Bahan-bahan:

500 gr tepung tapioka (rekomendasi: merek Orang Desa Bumi Kencana karena tidak begitu lengket)

500 gr tepung terigu

1 butir telur ayam

4 batang daun bawang, iris tipis

1 batang daun seledri, iris halus

3 sdt garam

2 sdt kaldu bubuk

Air secukupnya

Bumbu halus:

5 siung bawang putih

1 butir kemiri

2 sdt merica bubuk

Cara membuat:

1. Haluskan bawang putih, kemiri, dan merica.

2. Rebus 200 ml air dalam panci. Setelah mendidih, masukkan bumbu halus dan kaldu bubuk. Aduk sebentar, matikan api.

3. Tuang tepung terigu ke dalam kuah panas sedikit demi sedikit, aduk terus sampai jadi adonan yang menggumpal. Kalau terlalu padat, tambahin air. Kalau terlalu encer, masukin sedikit terigu lagi.

4. Pindahkan adonan ke baskom, campurkan daun bawang dan seledri. Aduk rata pakai spatula kayu.

5. Tunggu adonan hangat, lalu masukkan telur. Aduk lagi sampai tercampur.

6. Sekarang waktunya masukin tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil diuleni. Hasil akhirnya harus kenyal, tapi nggak lengket dan gampang dibentuk bola-bola.

7. Didihkan air di panci, tambahkan 1 sdm minyak goreng supaya cilok nggak saling nempel.

8. Rebus bola-bola cilok sampai mengapung, itu tandanya udah matang!

9. Angkat dan tiriskan. Cilok anti lengket siap disajikan!

Cilok ini cocok banget dimakan hangat-hangat sambil dicocol sambal kacang atau saus favoritmu.

Yuk nyemil!