Tim PON Jateng Belum Bisa Menang, Pelatih Eks PSIS Idrus Gunawan Akui Lemah di Sektor Ini

Laga PON antara Jateng lawan Sulawesi Barat.
Sumber :
  • Tangkapan layar

Viva Semarang, Sepak Bola – Penampilan Tim Sepak Bola PON Jawa Tengah kurang meyakinkan dalam dua laga awal babak penyisihan grup ajang PON Aceh-Sumut. Dari dua pertandingan yang sudah dilakoni Tim PON Jateng, semuanya tuntas dengan hasil imbang. 

Satgas Pangan Polri Dukung Kementan Percepat Luas Tambah Tanam di Jawa Tengah

Tim PON Jateng hanya bermain 0-0 melawan Sulawesi Barat, dan imbang 1-1 lawan Papua Barat. 

Bahkan saat lawan Papua, Tim yang dilatih Eks pemain PSIS Idrus Gunawan itu malah ketinggalan lebih dulu di babak pertama, sebelum menyamakan skor di babak kedua. 

Langka, PSIS Tak Bikin Satu Tembakan Pun ke Gawang Dewa United Kecuali Penalti

Pelatih Idrus Gunawan mengakui jika timnya punya kelemahan, terutama di lini serang yang masih lemah dalam hal penyelesaian peluang menjadi gol. 

"Secara keseluruhan, tentunya evaluasi yang kami dapatkan dari finishing-finishing kami yang akan dibenahi. Memang finishing kami kurang bagus selama dua pertandingan di sini, jadi setidaknya menjadi evaluasi kami,” kata Idrus Gunawan saat konferensi pers setelahnlaga melawan Papua Barat, seperti dikutip dari Antara. 

Bisa-bisanya, Juara Olimpiade Veddriq Leonardo Kandas di PON Aceh oleh Atlet Jawa Tengah

Ia mengakui jika dua laga melawan Sulbar dan Papua Barat tidak sesuai apa yang mereka mau. Meski bermain bagus, tapi dari sis hasil tidak sesuai target. 

Ini akan menjadi bahan evaluasi timnya melawan dua tim berat di babak grup selanjutnya, yaitu tuan rumah Sumatera Utara, dan Tim Sulawesi Tengah.

Halaman Selanjutnya
img_title