Resep Telur Dadar Cabai Rawit: Lauk Praktis yang Bikin Nagih!
- YT mama azka
Viva Semarang, Kuliner – Kalau lagi malas masak tapi pengen lauk yang enak dan pedas, telur dadar cabai rawit ini jawabannya! Resepnya super gampang, cepat, dan cuma butuh 5 menit saja untuk siap disantap. Hasilnya, telur dadar yang krispi dan tebyah, cocok banget jadi teman nasi hangat, terutama saat kamu ingin hidangan yang simpel tapi penuh rasa.
Bahan-bahan:
4 butir telur
20 buah cabe rawit (iris serong atau ulek kasar sesuai selera)
2 batang daun bawang (iris tipis)
Garam, lada, dan kaldu bubuk secukupnya
Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
1. Kocok telur dalam wadah sampai lepas. Lalu campurkan cabe rawit. Tambahkan dalam adonan: daun bawang, garam, lada, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
2. Panaskan minyak di teflon dengan api sedang. Tuang adonan telur ke dalam minyak panas.
3. Goreng, biarkan mengembang dan telur bagian bawah menjadi kecoklatan. Balik telur dan tunggu sampai matang dan berwarna sama dengan sisi yang lain.
4. Masak sisi lainnya hingga matang sempurna.
5. Angkat, tiriskan, dan potong-potong sesuai selera. Sajikan hangat agar rasa pedas dan aromanya makin terasa.
Tips Supaya Makin Mantap:
Jika kamu penggemar pedas, jangan ragu untuk menambah jumlah cabe rawit.
Untuk aroma yang lebih harum, bisa tambahkan irisan bawang bombay.
Mudah, cepat, dan lezat! Siap jadi andalan kamu saat butuh lauk sederhana tapi menggigit. Selamat mencoba dan semoga nagih! (TJ)