Resep Tumis Tahu Taoge, Ini Tips Memasak Agar Taoge Tetap Renyah
- TJ Sutrisno
Viva Semarang, Kuliner – Tumis tahu taoge adalah hidangan sederhana dan populer di Indonesia yang terbuat dari tahu dan taoge yang ditumis dengan bumbu-bumbu.
Menu sehat ini cukup bergizi karena tahu adalah sumber protein nabati yang murah dan mudah didapatkan.
Sedangkan taoge yang terbuat dari kacang hijau memiliki kandungan serat dan vitamin.
Tumis tahu taoge umumnya memiliki rasa gurih, sedikit pedas, dan segar.
Akan lebih nikmat lagi jika cara memasaknya membuat tekstur taoge tetap renyah. Dan itu ada tehniknya.
Berikut ini adalah resep tumis tahu taoge yang bisa anda coba.
Bahan-bahan:
100 gram taoge, bersihkan
2 buah tahu putih, potong dadu
2 siung bawang putih, iris tipis
3 siung bawang merah, iris tipis
2 buah cabai merah keriting, iris serong
1 batang daun bawang, iris kasar
1 sendok teh saus tiram
1 sendok teh kecap asin
Garam dan gula secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Goreng tahu hingga setengah matang, angkat, dan tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Masukkan cabai merah, aduk rata.
3. Masukkan tahu goreng dan daun bawang, aduk sebentar. Tambahkan saus tiram, kecap asin, garam, dan gula secukupnya. Aduk rata.
4. Besarkan api, lalu masukkan taoge dan aduk cepat. Sebentar saja ya, lalu angkat.
5. Sajikan tumis tahu taoge renyah ini dalam mangkok atau piring datar.
Tips agar taoge tetap renyah:
Gunakan api besar saat menumis taoge.
Tumis taoge sebentar saja, jangan sampai layu.
Selamat mencoba.(TJ)