5 Pilihan Warung Tumpang Koyor Sapi Salatiga, Empuk dan Menggugah Selera
- TJ Sutrisno
Di sini tersedia nasi dan bubur yang diguyur sayur tumpang koyor daging sapi yang tidak pelit karena ukurannya cukup besar. Pilihan lauk lainnya ada krupuk karak, tempe, bakwan, dan tahu.
Untuk harga relatif ya, yang pasti terjangkau di kantong. Seporsi menu nasi atau bubur tumpang koyor Bu Tugi Banjaran ini antara Rp15.000 hingga Rp20.000.
Bu Tugi buka warung pada pagi hari mulai jam 06.00 hingga jam 09.00 WIB.
3.Tumpang Koyor Mbah Sabar
Lokasi warung tumpang koyor Mbah Sabar berada di Jalan Ahmad Yani, sekitar 100 meter dari perempatan Jalan Nasional Semarang-Solo atau Pasar Rejosari.
Dulu Mbah Sabar membuka warung di trotoar Jalan depan rumahnya. Lalu karena semakin laris, maka ia membuka warung di rumahnya ini.
"Enak!! Kayak bubur gudeg di Jogja tapi ga manis sama sekali! Gurih sedikit pedes. Dagingnya pakai bagian pipi dan koyor. Dipadukan dengan gorengan dan kerupuk puli, enak pol!" kata Amma, seorang penikmat kuliner dalam ulasannya tentang Warung Tumoang Koyor Mbah Sabar.