Cara Membuat Semur Daging Jadi Empuk dan Mudah Dikunyah, Pakai Trik Ini

Cara membuat semur daging agar bisa empuk.
Sumber :
  • Istimewa

Viva Semarang, Kuliner Semur daging adalah hidangan tradisional masakan Indonesia yang terbuat dari daging sapi yang dimasak dengan bumbu rempah, kecap manis, dan tauco, yang menghasilkan rasa gurih manis dan beraroma khas.

Ke Boyolali Mampir di Warung Bu Sagi, Cicipi Bubur Tumpang dan Koyornya yang Empuk

Proses memasaknya dengan menggunakan api kecil agar daging menjadi empuk dan bumbu meresap sempurna.

Hidangan ini sering disajikan dengan nasi putih dan bisa menjadi menu utama dalam berbagai acara atau sebagai hidangan sehari-hari.

5 Pilihan Warung Tumpang Koyor Sapi Salatiga, Empuk dan Menggugah Selera

Berikut ini adalah resep semur daging yang bisa anda coba di rumah.

 

Ke Salatiga Jangan Lupa Mampir ke Bubur Tumpang Mbah Rukiyem, Daging Koyornya Empuk

Bahan-bahan:

500 gram daging sapi, potong dadu

4 siung bawang merah, cincang halus

2 cm jahe, memarkan

2 bunga lawang

1 cm batang kayu manis

3 lembar daun salam

5 buah cabe kering

100 gram gula merah, serut halus

2 sendok makan kecap asin

2 sendok makan kecap manis

1 sendok teh garam, sesuaikan

1 sendok teh kaldu bubuk

1 sendok makan tauco

500 ml air mendidih

 

Cara membuat:

1.Potong daging jadi kotak-kotak, ukurannya sekitar 3x3 cm.

2.Rendam dengan air hangat yang diberi 1 sdt garam selama 15 menit, lalu tiriskan.

3.Panaskan sekitar 4 sdm minyak goreng. Tumis daging sapi hingga berubah warna.

4.Masukkan bawang merah, jahe, bunga lawang, kayu manis, daun salam, cabe kering, gula merah, kecap asin, kecap manis, garam, kaldu bubuk, tauco, lalu siram dengan air mendidih.

5.Tutup panci dan biarkan sekitar 10 menit. Lalu matikan api dan diamkan selama 30 menit. Lalu rebus lagi selama 10 menit.

6.Semur daging matang dan siap disantap bersama nasi hangat.

Selamat mencoba.(TJ)